OTONETTERS - Pabrikan Yamaha secara resmi memecat pebalap andalannya Maverick Vinales pasca kejadian di seri Austria belum lama ini. Namun kegalauan Maverick Vinales tak berlangsung lama.
Pasalnya, dengan putusnya kontrak itu, membuat rider asal Spanyol tersebut dapat langsung pamer tunggangan barunya, Aprilia.
Seperti ditampilkan pada akun Instagram pribadinya, Maverick Vinales terlihat tengah menjajal motor Aprilia RS-GP di sirkuit Misano, San Marino.
Baca Juga: Aliex Espargaro Bawa Aprilia Podium
Motor berkelir hitam tersebut sudah menyantumkan angka 12 milik Maverick Vinales. Sehingga secara tidak langsung menyebutkan jika motor tersebut sudah 'resmi' sebagai tunggangannya.
Sebagai catatan, sesi pamer ini bukan sekadar menampilkan motor Maverick Vinales semata. Lebih dari itu, ini salah satu ajang pengujiannya untuk mengembangkan motor yang dipakai Maverick Vinales di balapan musim depan. (*)